Kamis, 03 Maret 2016

Mengatasi Perbedaan Pendapat Antara Suami Istri


Untuk mengatasi perbedaan pendapat antara suami-istri, beberapa kiat berikut dapat dijalankan, yakni:
Pandanglah perbedaan pendapat sebagai suatu hal yang lumrah terjadi dalam kehidupan rumah tangga. Karenanya, tanggapi masalah perbedaan pendapat secara wajar-wajar saja, bukan secara berlebihan.
Bersikap jujur dan terbuka untuk menilai dan mempertimbangkan ‘maksud baik’ di balik pendapat pasangan. Dengan penilaian yang bersifat obyektif, berbagai perbedaan pendapat yang ada bisa cepat terselesaikan.
Beri perhatian dan keterangan yang jelas tentang alasan pendapat Anda. Selain itu, tunjukkan juga sisi positif dan negatif dari pendapat tersebut. Dengan demikian, mau tidak mau pasangan mendengarkan pendapat Anda.
Pahami latar belakang pasangan Anda dan coba tempatkan diri Anda dalam posisinya. Dengan cara ini, Anda lebih bisa menerima pendapatnya.
Lihat prioritas permasalahan. Bisa saja sisi positif dan negatif dari masing-masing pendapat cukup seimbang. Dari sini, ambillah keputusan berdasarkan kesepakatan bersama, sesuai prioritas.


Tidak ada komentar: