Rabu, 28 September 2016

Tips Berdamai Dengan Keadaan Setelah Menikah

Setelah menikah, biasanya pasangan muda memiliki pilihan tempat tinggal untuk melanjutkan kehidupan rumah tangga barunya. Bagi yang sudah mapan, tinggal di rumah sendiri pasti menjadi pilihan pertama. Namun, untuk beberapa kasus adakalanya pasangan muda harus tinggal bersama orang tua suami karena suaminya anak tunggal misalnya. Otomatis sang istri harus mengikuti langkah suami untuk tinggal bersama orang tua suami. Itu berarti menantu perempuan akan tinggal bersama mertua. Biasanya, ini menjadi problema tersendiri bagi sang istri karena ia harus merasakan "indahnya" berbagi cinta suami dengan ibu mertua. Dengan kata lain, cinta suami pasti akan terbagi, baik untuk istri maupun untuk ibunya.

Berikut ini tips untuk berdamai dengan keadaan di rumah mertua supaya kehidupan pernikahanmu bisa langgeng tanpa ada perpecahan.

Adaptasi: Selalu Butuh Waktu Untuk Menyesuaikan Diri di Tempat Baru

Seperti halnya saat kita sekolah, kuliah, kos, kerja, dan sebagainya, tempat yang baru kita tinggali pasti banyak ketidaknyamanan di sana. Berusahalah untuk beradaptasi dengan lingkungan rumah mertuamu, karena tanpa adaptasi kamu pasti tidak betah tinggal di sana

Anggaplah Beliau Sebagai Ibumu Sendiri, Dia Akan Menganggapmu Anaknya Sendiri

Mungkin tidak 100% benar, namun jika kamu bisa memposisikan ibu mertua bukan sebagai "orang lain" di sisimu, maka beliau pasti juga akan merasakan kasih sayangmu sebagai anak. Ia akan menganggapmu sebagai anaknya sendiri, sehingga hubungan kalian terasa sangat dekat. Seperti bukan lagi antara menantu dan mertua.

Pahami Karakternya

Kunci untuk meraih hatinya adalah dengan menyelami karakter ibu mertua. Sebagai menantu, kamu harus banyak mengalah untuk betul-betul memahami apa yang diinginkan oleh ibu mertuamu. Jangan lelah untuk mengetahui karakternya, karena dengan itulah kamu bisa berdamai dengannya.

Berpikir Positif, Semua yang Terjadi Pada Hidup Kita adalah Buah Pikiran Kita Sendiri

Bisa jadi, masalah-masalah yang timbul dalam kehidupan kita timbul akibat prasangka buruk yang kita miliki. Solusinya, selalu berpikir positif (apalagi terhadap mertua) dan rasakan energi positif itu akan menjalar dan membuat hubungan kita dengan mertua jadi semakin baik. 

Tidak ada komentar: